Senin, 31 Oktober 2016

6 Manfaat Cengkeh Bagi Kesehatan Dan Kecantikan Anda

6 MANFAAT CENGKEH BAGI KESEHATAN DAN KECANTIKAN ANDA


Image result for cengkeh
Cengkeh merupakan salah satu dari tanaman toga (tanaman obat keluarga) yang kaya akan berbagai manfaat. Tanaman yang seringkali menjadi campuran dalam tembakau rokok ini, rupanya juga bisa dimanfaatkan untuk kesahatan dan kecantikan anda. Ini dikarenakan cengkeh mengandung zat Eugenol (C10H12O2). Zat ini seringkali dimanfaatkan sebagai zat tambahan pada bahan-bahan kecantikan dan obat-obatan.
Anda juga bisa mencoba memanfaatkannya untuk berbagai hal. Kurang lebih, ada 6 manfaat yang bisa anda coba dari cengkeh
1.      Menangani Infeksi Pernafasan
Menurut riset seorang professor dari Mount Sinai School of Medicine dari New York City; Neil Schachter, MD:
Image result for Menangani Infeksi PernafasanCengkeh berkerja untuk ekspetoran, yakni bisa membantu mengencerkan lendir yang terdapat pada kerongkongan dan tenggorokan. Ini bisa membantu proses penyembuhan karena infeksi pernapasan. Teh yang mengandung cengkeh, bisa membantu proses penyembuhan dan pencegahan infeksi saluran pernapasan.

2.      Menyembuhkan sakit gigi
Image result for Menyembuhkan sakit gigiCengkeh juga bisa membantu proses penyembuhan gigi yang sakit. Bagian dari cengkeh yang bisa dimanfaatkan untuk menyembuhkan sakit gigi adalah bunga cengkeh. Caranya sangatlah mudah. Siapkan kurang lebih 5 hingga 10 butir bunga cengkih, sangrai dan haluskan. Kemudian, taburkanlah bubuk yang telah dihaluskan tadi pada area gigi yang sakit.

3.      Membersihkan kuman
Image result for kumanKandungan Eugenol atau antiseptik alami dalam cengkeh ini rupanya juga bisa dimanfaatkan sebagai pembersih kuman alternatif. Caranya, rebus 10 hingga 30 biji cengkeh. Selanjutnya, air rebusan cengkeh tadi bisa anda campurkan pada air bak mandi anda dengan takaran perbandingan 1:4. Ketika mandi, siram tubuh anda dengan air yang telah dicampur dengan rebusan cengkeh tadi. Gosok dan bilas tubuh anda hingga bersih.

4.      Pewangi alami pakaian
Image result for Pewangi alami pakaianAroma pada cengkeh yang pedas secara tak langsung juga bisa dimanfaatkan untuk mengurangi bau tak sedap pada pakaian anda. Aroma ini, juga bisa membuat pakaian anda tetap wangi dan segar. Caranya sangatlah praktis. Taruhlah beberapa batang biji cengkeh dalam almari atau lipatan pakaian anda. Ganti secara rutin setiap 4-5 minggu sekali agar aroma segar pakaian anda tetap terjaga.

5.      Membersihkan noda jerawat
Image result for Membersihkan noda jerawatMenurut Cornelia Zicu (Staf Elizabeth Arden Red Doors Spas), kandungan Eugenol pada cengkeh (yang juga dikenal sebagai antiseptik pelembab kulit alami) membantu proses pencegahan jerawat dan proses menghilangkan noda hitam bekas jerawat. Caranya yaitu dengan mengoleskan air rebusan cengkeh pada area jerawat atau noda bekas jerawat.

6.      Menyegarkan mulut
Image result for Menyegarkan mulutMulut yang seringkali beraroma tak sedap bisa diobati pula dengan batang biji cengkeh. Kandungan Eugenol yang kaya akan manfaat itu juga bisa membantu menjaga aroma tak sedap pada mulut anda. Selain itu, kandungan Eugenol ini juga bisa anda gunakan sebagai obat sariawan atau bibir pecah-pecah. Caranya praktis, yaitu dengan hanya menghisapnya seperti ketika anda menghisap permen. Meskipun rasanya sedikit pedas dan pahit, tetapi cengkeh bisa membuat nafas mulut anda tetap segar dan mampu meredakan sariawan.

Demikian tadi ulasan dan cara-cara memanfaatkan cengkeh untuk kesehatan dan kecantikan anda. Anda bisa mencoba cara-cara praktis tadi dan membuktikannya. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

Terima kasih telah mengunjungi blog kami :)
Re-writter:  Ari Suryati
Kritik dan Saran dapat disampaikan melalui email:  care@dluha.com


Layanan Pemulihan Data, Service HardDisk, Data Recovery, Servis Hardisk, Recovery Data, Servis Hard Disk, Recovery Data Kota Ngawi 

Selasa, 25 Oktober 2016

JENIS TANAMAN OBAT KELUARGA DAN MANFAATNYA

JENIS TANAMAN OBAT KELUARGA DAN MANFAATNYA WAJIB DI TANAM

Sejak dari zaman dulu yang secara turun temurun tanaman obat sering kali dijadikan sebagai bahan alami untuk mengatasi berbagai jenis penyakit dan menjadikan tanaman tersebut sebagai tanaman obat keluarga. Hal tersebut ditunjukan oleh berbagai penemuan salah satunya adalah kitab lontar yang berisi tentang berbagai ilmu pengobatan yang sudah dilakukan oleh orang terdahulu.
Image result for tanaman obat keluargaKhususnya di Indonesia, tanaman obat keluarga (TOGA) atau dikenal dengan apotik hidup merupakan tanaman yang ditanam pada area di sekeliling rumah, halaman rumah, ditempatkan dalam pot atau ditanam pada kebun yang luasnya berukuran kecil.
Hal tersebut dilakukan oleh pemiliknya untuk memenuhi kebutuhan obat-obatan herbal keluarga. Adanya apotik hidup yang tak jauh dari tempat tinggal kita, tentu saja akan sangat bermanfaat, baik nantinya digunakan sebagai obat tradisional yang sifatnya mencegah atau mengobati berbagai penyakit akut hingga kronis sekalipun, sebagai bumbu pelengkap masakan atau menambah nilai estetika tersendiri jika tertanam dengan tertata rapi.
Jika hendak membuat sebuah TOGA yang akan ditempatkan pada pot atau perkarangan kosong di tempat tinggal anda, beberapa tanaman berikut ini mungkin bisa menjadi referensi yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan.
Berikut adalah daftar tanaman obat keluarga berserta manfaatnya :
1.      Kunyit (Curcuma domestica Val.)
Image result for KunyitDeskripsi Singkat : Biasanya digunakan sebagai bumbu dapur atau yang biasanya digunakan oleh masyarakat Bangka Belitung untuk membuat masakan lempah kuning. Berbagai penyakitpun dapat diatasi oleh nya diantaranya : anti mikroba, pencegah kanker, mengatasi penyakit maag, menurunkan kadar lemak dan kolesterol dalam darah, anti oksidan, mengatasi rasa mual, pembalut luka dan menghilangkan gatal - gatal pada kulit.
Salah Satu Manfaat : Menurunkan kadar lemak dan kolesterol dalam darah adalah dengan meminum airnya yang didapat dari memarut kunyit kemudian ambil sarinya berupa air. Lakukan hingga kadar lemak dan kolesterol turun.

2.      Jahe (Zingiberaceae)
Image result for Jahe
Deskripsi Singkat : Tanaman ini sudah cukup terkenal dikalangan pecinta minuman herbal yang cukup ampuh menghangatkan tubuh dikala cuaca dingin. Disamping itu beberapa penyakit yang dapat diatasi oleh jahe antara lain : menyembuhkan batuk, meningkatkan kekebalan tubuh, mangatasi masuk angin, sakit kepala, mengatasi mabuk darat dan laut, obat luka memar dan menghambat oksidasi kolesterol.
Salah Satu Manfaat : Mengatasi batuk, melegakan nafas, masuk angin dan kepala pusing dengan cara menumbuk tidak terlalu harus kemudian diseduh dengan air panas dan tunggu mengendap. Minum selagi masih hangat.

3.       Kencur
Image result for KencurDeskripsi Singkat : Tanaman obat ini dapat juga digunakan sebagai bumbu masakan yang digunakan umumnya untuk membuat sayur bening. Beberapa khasiatnya antara lain untuk memperlancar haid, menghilangkan rasa lelah, mengatasi batuk dan anti peradangan lambung.
Salah Satu Manfaat : Mengatasi batuk dan sebagainya dengan cara yang sama persis dengan membuat ramuan tanaman jahe di atas.

4.      Temulawak (Curcuma xanthorhiza roxb)
Image result for Temulawak
Deskripsi Singkat : zat aktif berupa kurkumin pada temulawak terbukti berkhasiat sebagai obat anti peradangan seperti mengatasi keracunan empedu dan hepatitis B.
Salah Satu Manfaat : Memperlambat proses penyebaran virus hepatitis dan mengobati dengan cara memarutnya terlebih dahulu kemudian diminum. Ulangi hingga sembuh.

5.      Lengkuas
Image result for LengkuasDeskripsi Singkat : Jika ingin membuat rendang sudah dipastikan menggunakan tanaman obat ini. Namun tahukan kita bahwa lengkuas yang memiliki zat aktif galangol, methyl-cinnamae, galangin, sineol, kamfer, seskuiterpen, kadien, resin, heksabidrokadalen hidrat dan amilum terbukti ampuh mengatasi penyakit diantaranya : melancarkan peredaran darah, membuang toxin dan radikal bebas dalam tubuh, penambah nafsu makan, menyembuhkan rematik dan limfa, meredakan diare, mengatasi mabuk darat dan laut dan mencegah tumor.
Salah Satu Manfaat : Menjadikannya sebagai bahan bumbu masakan adalah cara efektif untuk mencegah dan mengobati berbagai penyakit atau dengan merebus 3 ruas lengkuas yang sudah diiris tipis-tipis dengan 3 gelas air hingga mendidih dan menyisakan 1/2 gelas air. Minum air rebusan tersebut diwaktu pagi sebelum sarapan.

6.      Selederi
Image result for SeledriDeskripsi Singkat : Selederi sering digunakan sebagai penyedap rasa terutama saat menyantap hingan mie. Tanaman ini juga dikenal dengan nama daun sop sebagai pelengkap masakan soto, bakso dan sebagainya. Disamping aromanya yang khas khasiatnya adalah mengatasi penyakit asam urat dan obat cuci ginjal paling murah
Salah Satu Manfaat : Mengobati asam urat dengan merebus 2 tangkai disertai daun dengan 1 1/2 gelas air hingga mendidih dan menyisakan 1 gelas air saja. Minum diwaktu pagi sesudah sarapan. Pernah mencoba namun rasanya huek.. pahit dan terasa aneh.

7.      Daun Dewa
Image result for Daun DewaDeskripsi singkat :  Sesuai dengan namanya daun dewa memiliki ragam khasiat mulai dari daun hingga akar dan dapat dijadikan sebagai lalapan. Terdapat kandungan minyak atsiri, flavonoid, dan saponin untuk menyembuhkan berbagai penyakit. Beberapa khasiat dari daun tanaman obat dewa antara lain : melancarkan aliran darah, menghilangkan racun dalam tubuh, menurunkan demam, mengobati tekanan darah tinggi, obat diabetes (kencing manis), untuk meredakan nyeri, memar dan luka akibat gigitan binatang.
Salah Satu Manfaat :  Menurunkan tekanan darah tinggi dengan cara merebus 7 lembar dengan 3 gelas air hingga mendidih dan menyisakan kira-kira 2 gelas air saja. Minum ramuan ini diwaktu pagi dan sore hari sesudah makan.

8.      Sirih
Image result for Sirih
Deskripsi singkat : Biasanya sering digunakan untuk nyireh yang fungsinya untuk memperkuat enamel gigi dan membunuh bakteri yang aktif dalam mulut. Selain itu dapat mengatasi beberapa masalah kesehatan lainnya seperti mimisan, sakit gigi, gusi bengkak, bisul, bau badan, bau ketiak, menghilangkan penyakit kulit, melancarkan datang bulan tidak teratur, mengatasi batuk, sariawan, mempercepat proses penyembuhan luka bakar, demam berdarah dan obat kumur alami untuk membunuh bakteri aktif dalam mulut.
Salah Satu Manfaat :
a.    Mengatasi bau badan dengan merebus 5 lembar daun sirih bersama dengan 3 gelas air hingga mendidih dan menyisakan kira-kira 2 gelas saja. Kemudian minum ramuan tersebut diwaktu siang hari cukuo 1 kali saja salam sehari.
b.   Untuk mempercepat penyembuhan penyakit kulit dapat menumbuk secukupnya daun sirih hingga halus kemudian ditempel.

9.      Brotawali
Image result for BrotowaliDeskripsi singkat : tanaman ini biasanya tumbuh liar di tempat yang panas. Rasanya begitu luar biasa pahitnya. Dibalik rasa pahit tersebut sangat berkhasiat mencegah dan mengobati berbagai penyakit diantaranya : mempercepat penyembuhan luka, mengatasi penyakit kulit,, menurunkan demam, mengobati kencing manis, dan sakit rematik
Salah Satu Manfaat : Mengatasi kencing manis dengan cara merebus hingga mendidih 6 cm brotawali, 4 lembar daun kumis kucing dan 6 lembar daun sambiloto bersama dengan 4 gelas air hingga menyisakan 2 gelas air.oadaum diwaktu pagi dan malam hari. Berhenti menggunakannya jika kadar gula sudah turun

10.  Daun Kemangi
Deskripsi Singkat : Jika kita sering makan pecel lele pastilah menemukan tanaman kemangi ini yang disajikan bersama dengan sambal. Ada dari kita tidak memakan kemangi tersebut dikarenakan bau khas dari daun kemangi itu dan adapula yang menyantapnya bersama dengan menu makanan. Nah, bagi mereka yang tidak memakannya merugilah, dikarenakan salah satu fungsinya adalah untuk menetralisir racun yang mungkin saja terbawa pada makanan tersebut terutama makanan yang dibakar.
Image result for Daun KemangiKhasiat lainnya dari kemangi antara lain : memperkuat sistem kekebalan tubuh, menambah stamina pria, mencegah kemandulan, sebagai antiseptik alami, memperbaiki fungsi hati, mencegah bau badan, menurunkan kadar gula darah, mencegah tulang kropos, memperlancar asi dan menghilangkan jerawat.
Salah Satu Manfaat : Untuk mencegah dan mengobati seperti beberapa gangguan kesehatan yang sudah disebutkan secara efektif adalah dengan mengkonsumsinya menjadi lalapan.

11.  Lidah Buaya
Deskripsi Singkat : Dikenal dengan tanaman aleo vera sering sekali digunakan oleh pakar kecantikan untuk menghilangkan jerawat, menjaga kesehatan bulu mata, memperkuat rambut dan menghilangkan ketombe, menghilangkan flek hitam pada wajah dan menutup pori-pori wajah yang terlalu besar.
Image result for Lidah BuayaSelain itu, berbagaipenyakit juga dapat dicegah dan diobati dengan lidah buaya diantanyanya : melancarkan peredaran darah, membantu mempercepat proses penyembuhan paska operasi, menyembuhkan TBC Asma Batuk, anti peradangan dan menyembuhkan tekanan darah tinggi.
Salah Satu Manfaatnya :  Mempercepat proses penyembuhan pasca operasi adalah dengan mengambil 2 daun lidah buaya kemudian dikupas kulit luarnya. Ambil dagingnya kemudian dipotong potong makan begitu saja atau dapat dibuatkan sirup dengan rasa yang tidak manis.

Dengan adanya artikel ini mudah-mudahan dari kita dapat memanfaatkan perkarangan kosong untuk ditanami atau menempatkannya pada pot untuk diisi tanaman herbal ini. Karena suatu saat dipastikan ini akan sangat bermanfaat sekali.
Dengan menggunakan beberapa tanaman herbal di atas disamping tidak terlalu banyak mengeluarkan biaya berobat seperti halnya ketika batuk melanda tak perlu pergi berobat cukup pergi kepekarangan rumah untuk mengambil tanaman ini dan membuat ramuannya.
Mungkin sampai disini dulu yang kami bahas dikemudian hari akan kami lanjutkan lagi. Semoga bermanfaat.

Terima kasih telah mengunjungi blog kami :)
Re-writter:  Ari Suryati
Kritik dan Saran dapat disampaikan melalui email:  care@dluha.com


Layanan Pemulihan Data, Service HardDisk, Data Recovery, Servis Hardisk, Recovery Data, Servis Hard Disk, Recovery Data Kota Malang 

Jumat, 21 Oktober 2016

Mengenal 11 Aneka Jenis Kacang Nusantara

MENGENAL 11 ANEKA JENIS KACANG NUSANTARA


Kacang, siapa yang tidak suka? Kacang mempunyai rasa yang gurih, juga mempunyai manfaat kesehatan jika mengonsumsinya dengan cukup.
Image result for kacang kacanganKandungan protein dan lemak nabati dari kacang baik bagi kesehatan, terutama karena lemak kacang merupakan lemak tak jenuh yang mudah diurai tubuh. Kacang sebenarnya berasal dari negara lain, tetapi pada masa perdagangan para saudagar jaman dahulu, membuat kacang masuk ke indonesia, dan ditanam serta dibudidayakan disini. Meskipun berbagai jenis kacang mudah diperoleh di indonesia, negara kita ini tidak termasuk sepuluh besar produsen kacang-kacangan di dunia. Ada aneka jenis kacang di indonesia. Kacang diolah menjadi berbagai macam makanan, dari kudapan sampai lauk seperti selai, kue, es, bumbu, dan sebagainya.
Berikut ini 11 aneka jenis kacang nusantara:
1.      Kacang Mede (Mente)
Image result for kacang mete
Kacang mede (anacardium occidentale) merupakan batang buah jambu monyet yang membesar. Kacang mede mengandung lemak tak jenuh tunggal, yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol total dan kadar kolesterol jahat (ldl). Kacang mede juga kaya akan zat besi, fosfor, selenium, magnesium, dan seng, serta sumber fitokimia, antioksidan, dan protein.
Di indonesia, kacang mede berasal dari beberapa tempat, antara lain pulau sulawesi, ntt, ntb, maluku, jawa timur, wonogiri, dan lainnya. Indonesia merupakan negara pengekspor kacang mede no 5 didunia setelah india, vietnam, afrika, dan brazil.

2.      Kacang Kenari
Image result for Kacang KenariKenari (canarium ovatum) memang mirip almond. Bahkan disebut sebagai almond java, kacang pili, atau kacang galip. Sayangnya keberadaannya di hutan-hutan di indonesia sudah semakin langka. Di indonesia, kenari yang terkenal dari daerah maluku, dan dijual tanpa kulit cangkang, dikupas, dan sudah diiris-iris.
Kacang kenari biasanya digunakan untuk campuran dalam membuat kue. Kacang kenari mengandung melatonin yang dapat memberikan rasa kantuk, dan membantu menurunkan berat badan karena mengandung serat tinggi dan lemak tak jenuh. Kandungan omega 3-nya dapat melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas, dan membuat kulit serta rambut menjadi semakin bercahaya.

3.      Kacang Koro
Kacang koro termasuk dalam polong-polongan, dan memiliki butir kacang yang relatif lebih besar dari kedelai. Di indonesia, ada 3 jenis kacang koro yang populer yaitu kacang koro pedang (canavalia gladiata), kacang koro benguk (mucuna prurien), dan kacang koro kecipir (psophocarpus tetragonolobus).
Image result for kacang koro mentahTempe koro pedang memiliki kandungan gizi yang lebih baik dari tempe kedelai. Tekstur tempe koro pedang lebih renyah, dan citarasanya pun berbeda. Selain digunakan sebagai pengganti kedelai sebagai bahan untuk pembuat tempe, tahu dan kecap, kacang koro juga sering digunakan sebagai camilan.

4.      Kacang Tanah
Kacang tanah awalnya berasal dari spanyol, kemudian dibawa ke filipina, lalu disebar ke cina, sebelum akhirnya masuk ke indonesia. Penghasil utama kacang di seluruh dunia adalah cina, india, dan amerika serikat. Indonesia merupakan penghasil kacang ke lima dengan daerah penghasil kacang terbesar adalah pulau jawa dan sulawesi.
Image result for Kacang TanahKacang tanah sudah banyak diolah di indonesia, mulai dari kacang rebus, kacang goreng, kacang sukro, kacang telur, kacang disko dan banyak lagi. Selain untuk camilan, kacang juga diolah menjadi bumbu, campuran untuk membuat kue, dan selai.

5.      Kacang Kedelai
Image result for Kacang KedelaiKacang kedelai yang dimaksud di sini, adalah kacang kedelai utuh yang telah direndam dalam air, dikeringkan, dan dipanggang atau dibakar sampai kering. Kacang kedelai mengandung protein sebanyak 11 gram per porsi. Juga memiliki kandungan lemak yang rendah setiap porsinya, dan menyediakan sumber vitamin k yang tinggi, dimana vitamin ini berperan penting terhadap penyerapan kalsium.

6.      Kacang Pinus
Image result for Kacang PinusKacang pinus merupakan biji dari pohon pinus yang dapat dimakan. Kacang pinus masuk ke dalam kategori kacang pohon secara kuliner, namun tidak secara botani. Kacang ini dapat dimakan, namun secara komersial relatif terbatas karena hasilnya yang tidak banyak.
Kacang pinus mengandung lutein dan beta-karoten yang penting untuk kesehatan mata. Seporsi kacang pinus juga mengandung 2,5 mg mangan. Orang yang kekurangan mangan berisiko mengalami kelemahan tulang, kejang, dan infertilitas.

7.      Kacang Kapri (Kacang Polong)
Image result for Kacang Kapri
Kacang kapri pertama kali dibudidayakan di myanmar dan thailand. Saat ini telah tersebar ke seluruh belahan dunia lainnya, termasuk di indonesia. Berbeda dari jenis kacang lainnya, kacang kapri dipanen saat masih muda dan bagian bijinya belum berkembang sempurna, sehingga kacang kapri lunak saat dimakan. Kacang kapri mengandung vitamin a, vitamin b1, dan vitamin c. Di pasaran ada dua jenis kacang kapri, yaitu kapri berbiji pipih dan kapri berbiji bulat yang disebut kapri manis.

8.      Kacang Hijau
Kacang hijau adalah sejenis tanaman budidaya dan palawija yang dikenal luas di daerah tropika. Tanaman kacang hijau berasal dari kawasan india, dan telah lama ditanam oleh para petani di indonesia.
Image result for Kacang HijauKacang hijau merupakan sumber bahan pangan berprotein nabati tinggi. Kacang hijau mampu mencegah anemia, dan membantu pertumbuhan serta pembentukan sel-sel tubuh. Kacang hijau harus direndam dalam air dingin selama minimal dua jam, agar saat diolah kacang hijau cepat empuk.

9.      Kacang Merah
Image result for Kacang Merah
Kacang merah (phaseolus vulgaris l.) Atau kacang jogo awalnya berasal dari amerika. Penyebarluasannya dari amerika ke eropa dilakukan sejak abad 16. Daerah pusat penyebaran adalah inggris, dan pengembangannya dimulai sejak tahun 1594 ke negara-negara eropa dan afrika, hingga ke indonesia. Daerah yang banyak ditanami kacang jogo adalah lembang (bandung), pacet (cipanas), kota batu (malang), dan pulau lombok.
Kacang merah baik dikonsumsi bagi mereka yang ingin mengontrol berat badan, karena memberi rasa kenyang yang lebih lama. Kacang merah kering maupun basah banyak digunakan di dalam masakan indonesia, untuk membuat sup, bahan isian kue, selai, sampai racikan es campur.

10.  Kacang Bogor
Image result for Kacang BogorKacang bogor adalah jenis kacang-kacangan budidaya. Tanaman kacang bogor berasal dari daerah afrika tropis. Kini kacang bogor telah menyebar ke kawasan tropika dunia lainnya. Tumbuhan ini diintroduksi ke indonesia pada awal abad ke-20 sebagai sumber protein baru.
Disebut kacang bogor karena banyak dijajakan sebagai camilan di bogor, jawa barat. Kacang bogor kaya akan kandungan protein, asam amino metionin, karbohidrat, dan minyak. Mengolahnya cukup dengan direbus atau digoreng dan ditambahkan garam.

11.  Kacang Tunggak
Kacang tunggak adalah sejenis tanaman legum yang polong muda, dan bijinya biasa disayur, seperti sayur lodeh atau brongkos. Tumbuhan ini relatif tahan kering dan biasa ditanam di pekarangan sebagai cadangan pangan keluarga.
Image result for Kacang TunggakDi jawa, kacang tunggak dikenal dengan nama kacang dadap, kacang landes, kacang otok, serta kacang tolo. Kacang tunggak memiliki ukuran dua kali lebih besar dari kacang hijau, dan berwarna kecokelatan. Rasanya gurih dan sedikit kenyal. Sering diolah menjadi camilan dan campuran aneka sayur tradisional.

Nah, itu tadi 11 aneka jenis kacang nusantara. Saat ini, pasar kacang di indonesia berkembang sangat pesat. Tidak hanya melalui industri besar, industri rumah tangga juga dapat menjadi penghasil kacang. Selain mudah diolah, penggemar kacang juga tidak pernah berkurang. Dengan sedikit kreatifitas, kacang bisa diolah menjadi berbagai camilan yang enak rasanya.

Terima kasih telah mengunjungi blog kami :)
Re-writter:  Ari Suryati
Kritik dan saran dapat disampaikan melalui email:  care@dluha.com


Layanan Pemulihan Data, Service Harddisk, Data Recovery, Servis Hardisk, Recovery Data, Servis Hard Disk, Recovery Data Kota Semarang